Anda sedang mencari inspirasi resep Wedang ronde simple 🍡 yang unik? Cara membuatnya memang susah-susah gampang. Jika keliru mengolah maka hasilnya tidak akan memuaskan dan justru cenderung tidak enak. Padahal Wedang ronde simple 🍡 yang enak harusnya sih memiliki aroma dan rasa yang mampu memancing selera kita.
Banyak hal yang sedikit banyak berpengaruh terhadap kualitas rasa dari Wedang ronde simple 🍡, mulai dari jenis bahan, selanjutnya pemilihan bahan segar, sampai cara membuat dan menyajikannya. Tidak usah pusing kalau ingin menyiapkan Wedang ronde simple 🍡 enak di rumah, karena asal sudah tahu triknya maka hidangan ini dapat jadi suguhan spesial.
Adapun jumlah porsi yang bisa dihidangkan untuk membuat Wedang ronde simple 🍡 adalah 2-3 orang. Jadi pastikan porsi ini cukup untuk dihidangkan untuk anda sendiri maupun keluarga tersayang.
Oh ya untuk tambahan saja, waktu yang diperlukan dalam memasak Wedang ronde simple 🍡 diperkirakan sekitar 30 menit.
Nah, kali ini kita coba, yuk, variasikan Wedang ronde simple 🍡 sendiri di rumah. Tetap dengan bahan yang sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat dalam membantu menjaga kesehatan tubuh kita. Anda bisa membuat Wedang ronde simple 🍡 memakai 13 jenis bahan dan 8 langkah pembuatan. Berikut ini cara dalam membuat hidangannya.
Musim hujan cocok minum yang anget". Ronde salah satu minuman favorit di musim hujan. Karena males keluar yuk coba bikin sendiri di rumah 😉
Bahan-bahan dan bumbu yang perlu dipersiapkan untuk membuat Wedang ronde simple 🍡:
- - 5 sdm tepung ketan
- - 1 sdm tepung terigu
- 2-3 sdm kacang tanah
- 1 psc gula jawa/ gula merah (-+ ukuran 1/2 ons)
- Secukupnya garam
- 1 sdm gula pasir
- 1 sachet Jahe wangi instan
- 1 buah sereh
- Toping tambahan (opsional) :
- Kolang kaling
- Agar- agar
- Kacang sangrai
- Potongan roti tawar
Langkah-langkah untuk membuat Wedang ronde simple 🍡
1
Langkah membuat adonan tepung pembalut ronde : Buat adonan tepung dengan mencampurkan tepung ketan, tepung terigu, gula pasir dan sejumput garam. Tambahkan air panas kedalan tepung dan aduk perlahan sampai rata. Tambahkan sedikit demi sedikit tepung dan uleni hingga kalis.
2
Tes rasa adonan tepung sudah cukup manis atau belum. Jika perlu tambahkan kembali gula pasir. Namun jangan buat adonan terlalu manis ya agar keseluruhan wedang ronde tidak kemanisan. Sisihkan adonan untuk digunakan nanti sebagai adonan pembalut ronde.
3
Langkah membuat isian ronde (gula kacang) : Goreng kacang tanah sampai kecoklatan. Gunakan api sedang agar kacang tidan mudah gosong ya. Haluskan kacang tanah goreng bersama gula jawa/gula merah ditambah sejumput garam. Bisa dihaluskan menggunakan blender ataupun diuleg ya. Namun jangan terlalu halus agar masih ada tekstur kacang nya. Tes rasa. Aku buat rasa isian ronde nya agak gurih ya jadi biar gak kemanisan karena adonan tepung pembalut nya cenderung manis.
4
Bulatkan adonan gula kacang. Balut dengan adonan tepung dan bulatkan. Aku menggunakan tatakan piring melamin datar untuk membantu membuat adonan ronde menjadi bulat dan halus. Ulangi hingga semua adonan dan isian habis.
5
Untuk takaran di atas bisa menjadi +- 15-17 buah ronde dengan ukuran kecil (+- diameter 2cm).
6
Panaskan air dalam panci. Jika sudan mulai mendidih, masukkan ronde dan masak sampai matang. Ronde yang matang ditandai dengan ronde yang mengapung. Angakat dan tiriskan ronde yang telah matang. Bisa jua direndam pada larutan gula merah ya biar makin mirip penjual ronde. Namun karena menggunakan jahe wangi instan yang sudah manis aku tidak rendam dengan larutan gula ya karena bakal kemanisan.
7
Masak jahe wangi ditambah dengan sereh geprek. Air yang digunakan +- 300 ml. Biar makin nikmat jua bisa ditambahkan irisan jahe bakar asli ya.
8
Jika semua sudah siap, tata ronde pada mangkuk kecil (mangkuk yang biasanya buat soto) berisi 5 psc ronde. Tambahkan air jahe. Biar lebih enak dan aesthetic bisa ditambahkan dengan topping yang sudah disebutkan di atas ya. Bisa jua dikreasikan sesuai selera. Oh iya, biar makin cantik adonan ronde nya diberi pewarna makanan ya. Selamat mencoba 😉